Rabu, 28 September 2011

Resep Cantik

Resep Cantik


Bahan Makanan Untuk Menjaga Kesehatan Payudara
Posted: 27 Sep 2011 04:32 AM PDT
Saat ini masih belum diketahui secara pasti cara untuk dapat mencegah kanker payudara. Semua pihak berusaha untuk menemukan cara mengurangi risiko penyakit ini. Penelitian medis secara luas berusaha menemukan perbaikan pola hidup yang diyakini sebagai cara ampuh mengurangi risiko kanker payudara juga kanker yang lain. Cara hidup tersebut meliputi pola makan, aktivitas fisik, pengurangan konsumsi alkhohol dan menghindari rokok.
Untuk kesehatan payudara yang optimal, terdapat beberapa bahan makanan yang harus anda masukkan dalam menu makan sehari-hari.
Buncis merupakan makanan dengan kategori bergizi tinggi. Juga semua sayuran bertulang ampuh untuk mencegah kanker payudara. Berdasar penelitian, wanita yang mengkonsumsi buncis dua kali seminggu, risiko terkena kanker payudara berkurang 24%, dibandingkan dengan yang hanya seminggu sekali.
buncis Bahan Makanan Untuk Menjaga Kesehatan Payudara
Sayuran bertulang, seperti kubis, kembang kol dan brokoli merupakan makanan pilihan paling sip untuk kesehatan payudara. Sayuran tipe ini mengandung sulforaphane dan indole yang keduanya diketahui merupakan zat kimia hijau (phytochemical) paling ampuh sebagai anti kanker payudara. Sayuran bertulang ini lebih baik dimakan secara mentah atau dimasak sebentar saja, karena panas akan menghilangkan phytochemical yang terkandung.
brokoli Bahan Makanan Untuk Menjaga Kesehatan Payudara
Pilihan makanan lain yang lezat dan menyehatkan adalah jeruk. Buah favorit ini mengandung banyak folic acid, vitamin C, dan semua jenis phytochemical. Jeruk merupakan salah satu makanan alami yang ampuh melawan kanker payudara.
jruk Bahan Makanan Untuk Menjaga Kesehatan Payudara
Sayuran yang kaya carotenoid, seperti tomat, ubi jalar, wortel, bayam, dan cabai paprika juga merupakan makanan lezat dan menyehatkan. Kelompok sayuran ini ampuh melawan kanker karena kandungan zat warnanya yang disebut carotenoid. Masak sebentar sebelum disantap, agar carotenoid memberi manfaat optimal dalam tubuh kita.
terong Bahan Makanan Untuk Menjaga Kesehatan Payudara
Semua makanan berbahan kedelai, seperti susu kedelai, tofu, tahu, dan tempe , juga kedelai panggang memiliki struktur gizi sebagai sumber isoflavon terbaik . Isoflavon merupakan estrogen yang terkadung dalam tanaman. Sejak diketahui bahwa isoflavon ampuh melindungi payudara dari efek karsinogenik , semua makanan dari kedelai menjadi pilihan makanan yang sehat.
susu Bahan Makanan Untuk Menjaga Kesehatan Payudara
Vitamin D memiliki peran vital dalam melawan kanker payudara. Dan sejak kejadian kekurangan vitamin D banyak ditemukan, sumber makanan sehat bervitamin D banyak dicari. Ikan yang banyak mengandung minyak, seperti tuna, sardine, salmon, makarel secara alami mengandung banyak vitamin D dan asam lemak omega 3 yang diketahui penting untuk kesehatan payudara.
ikan Bahan Makanan Untuk Menjaga Kesehatan Payudara
Minyak zaitun asli diketahui sangat berguna bagi kesehatan payudara dan jantung. Sejak ditemukannya zat anti kanker di dalam munyak zaitun, minyak ini menjadi pilihan bijak saat kita memasak.
minyak%2Bzaitun Bahan Makanan Untuk Menjaga Kesehatan Payudara
Buah berry banyak mengandung vitamin C, serat, juga flavonoid phytochemical. Yang hebat lagi dari buah berry adalah rendah kalori. Buah lezat ini mengadung zat anti kanker dan dapat dihidangkan dalam berbagi cara. Heemmm…
beey Bahan Makanan Untuk Menjaga Kesehatan Payudara
Memang, buncis ataupun brokoli, mungkin tak selezat beef burger. Namun akan lebih baik jika apa yang kita makan membuat kita sehat, panjang usia, dan awet muda.
Sumber : www.tjakradiranasworld.blogspot.com
‘BATAS’, Dilema di Batas Negara
Posted: 26 Sep 2011 04:27 PM PDT
BATAS BATAS, Dilema di Batas NegaraKapanLagi.com -
Oleh: Puput Puji Lestari
Pemain: Jajang C Noer, Marcella Zalianty, Arifin Putra, Piet Pagau, Ardina Rasti, Otig Pakis.
Jaleswari (Marcella Zalianty), dengan ambisi dan kepercayaan diri yang penuh, mengajukan diri untuk megambil tanggung jawab memperbaiki kinerja program CSR bidang pendidikan yang terputus tanpa kejelasan. Dia menyanggupi masuk ke daerah perbatasan di pedalaman Kalimantan dan menjanjikan dalam dua minggu ketidakjelasan itu dapat diatasi.
Ternyata suatu kehendak belum tentu sejalan dengan dengan kenyataan. Daerah perbatasan di pedalaman Kalimantan memiliki pola kehidupannya sendiri. Mereka memiliki titik pandang yang berbeda dalam memaknai arti garis perbatasan. Mereka tidak terlalu perduli tentang kawasan batas negara. Mereka hidup dengan kesadaran wawasan budaya Dayak yang tidak terpisahkan oleh demarkasi batas politik. Peristiwa kehidupan yang unik membawa Jaleswari dalam situasi yang pelik. Konflik batin terjadi ketika dia terperangkap pada masalah kemanusiaan yang jauh lebih menarik dan menyentuh dibanding data perusahaan yang sangat teoritis dan teras kering karena pada hakekatnya masalah rasa sangat relatif dan memiliki kebenaran yang berbeda.
Jaleswari berada dalam tapal batas pilihan. Karisma hutan dan pola hidup masyarakat telah menyadarkan dirinya bahwa upaya memperbaiki kehidupan masyarakat tidak bisa dipisahkan dengan adat istiadat setempat. Peristiwa kehidupan manusia yang melanggar adat dan mampu menyengsarakan sesamanya tergelar jelas di depan mata. Jaleswari sangat memahami Adeus, seorang guru yang dipercayakan menjalankan program pendidikan, kini menjadi pribadi pendiam dan apatis, karena sistem pendidikan yang diinginkan perusahaan di Jakarta tidak sesuai dengan keinginan masyarakat. Masyarakat lebih memilih untuk menjadi tenaga kerja yang dijanjikan jadi kaya oleh penjual jasa bernama Otik. Salah satu korbanya adalah Ubuh (Ardina Rasti), pekerja TKI yang melarikan diri dari negara tetangga. Oleh masyarakat Dayak di sana, Ubuh tak hanya memperoleh perlindungan namun juga kehangatan dan keramahan yang perlahan membuatnya berangsur pulih dari trauma.
Tragedi kemanusiaan ini, merubah pemikiran Jaleswari. Semua peristiwa terjadi di depan matanya. Jiwanya goncang dan Panglima Dayak (Piet Pagau), kepala suku menuntunnya memahami ‘bahasa hutan’ yang mengetengahkan rasa hormat dan cinta untuk tidak merusak, dan malah sebaliknya menjaga dan meningkatkan harkat manusia dan lingkungan kehidupannya. Langkah Jaleswari sangat membantu Arif (Arifin Putra) sebagai instrumen negara yang dalam penyamaran dan ditugaskan di wilayah perbatasan.
Cerita ini menarik dengan mengajak kita ke lokasi terluar Negara Republik Indonesia. Kecantikan alam dan kearifan lokal memberi penonton suguhan berbeda. Hanya sayang, cerita yang panjang dan bertele-tele justru terkesan membosankan. (kpl/uji/nat)
Genre : Drama
Jadwal Tayang : 19 Mei 2011
Sutradara : Rudi Soedjarwo
Produser : Marcella Zalianty
Produksi : Keana Production & Communication
Durasi : -

Tidak ada komentar:

Posting Komentar